
Mobil kendraan pemadam kebakaran kota kendari
KENDARI.DETIKANOA,COM - Awal tahun 2021 jumlah kasus kebakaran yang ditangani dinas kebakaran kendari, sebanyak sebelas kasus. Dari jumlah peristiwa tersebut didominasi akibat arus pendek listik.
Penyebab utama yakni korsleting listrik atau arus pendek dan mengakibatkan kebakaran ini sering terjadi terlebih lagi saat musim panas, kata Ali Kibu (17/2/21) sekertaris dinas kebakaran Kota Kendari.
"Dari sebelas kasus kebakaran faktor utamanya akibat arus pendek",ucap Ali Kibu di ruang kerjanya rabu pagi.
Mantan Kabag Humas Pemkot Kendari ini merincikan, dari sebelas kasus kebakaran terbagi dari beberapa kejadian, seperti kebakaran lahan satu kali, korsleting listrik sebanyak sembilan kali diwilayah kecamatan kendari dan penyelamatan korban banjir satu kali, ucap Ali Kibu.
Untuk mencegah hal serupa dinas kebakaran Kota Kendari terus melakuk
an sosialisasi kepada masyarakat agar waspada dan cara melakukan penanggulangan kebakaran di wilayah masing-masing.
Reporter : Andri
Editor : Rafa
Jurnalis DetikAnoa.com dilengkapi tanda pengenal saat meliput. Demi menjaga independensi diharapkan tidak memberikan sesuatu kepada jurnalis DetikAnoa.com saat menjalankan tugas jurnalistik. DetikAnoa.com melayani hak jawab dan hak koreksi secara proporsional.
Komentari Berita