
kapal nelayan asal Kota Kendari terlihat sandar di teluk Kendari
KENDARI.DETIKANOA,COM - Kondisi cuaca buruk dan angin kencang membuat sebagian besar nelayan Kota Kendari engan untuk melaut, hal itu terkait kehawatiran mereka saat berada di laut lepas.
Kondisi tersebut sudah berlangsung sejak tiga hari terakhir, setiap sore hingga malam hari kondisi hujan dan angin kencang kerap terjadi. Kata Arif (16/2/21) nelayan asal kendari.
"Hujan dan angin kencang sudah mulai sejak hari sabtu yang lalu hingga saat ini"cetus Arif saat berada di teluk Kendari melihat kapalnya.
Terlihat sejumlah perahu milik nelayan Kota Kendari banyak yang sandar, akibat takut melaut di musim angin saat ini.
Para nelayan berharap kondisi cuaca buruk saat ini cepat berlalu, agar segera melakukan kegiatan memacing ikan di laut.
Reporter : Tahir
Editor : Rafa
Jurnalis DetikAnoa.com dilengkapi tanda pengenal saat meliput. Demi menjaga independensi diharapkan tidak memberikan sesuatu kepada jurnalis DetikAnoa.com saat menjalankan tugas jurnalistik. DetikAnoa.com melayani hak jawab dan hak koreksi secara proporsional.
Komentari Berita