22 Tim Sepak Bola Mahasiswa Bakal Bertarung di Invent UHO Cup II

Sebanyak 22 tim dari hampir semua fakultas dan beberapa organisasi di Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari akan berlaga di UHO Cup II.

DETIKANOA.COM- Sebanyak 22 tim dari hampir semua fakultas dan beberapa organisasi di Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari akan berlaga di UHO Cup II.

Liga bergengsi tahunan tersebut dijadwalkan akan digelar hingga 29 Desember 2022.

Selain memperebutkan piala bergilir, tim yang memenangkan perlombaan akan mendapatkan uang pembinaan puluhan juta.

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UHO, Nur Arafah mengharapkan melalui kegiatan tersebut dapat membangun integrasi sosial, sehingga mahasiswa tidak hanya mengenal di fakultasnya melainkan juga mengenal fakultas lain.

"Jadi bukan juaranya yang kita mau cari, tapi bibitnya dan juga silaturahminya," kata Nur Arafah usai membuka UHO Cup II, Selasa (13/12/2022).

Bahkan, kata dia, setelah mengamati pertandingan pembuka antara FIB dan BEM UHO dirinya melihat sil

aturahminya sudah tercapai.

"Karena bola ini olahraga serius kan, jadi saya rasa silaturahminya sudah dapat ya," bebernya.

Sementara itu, Presiden Mahasiswa UHO, Muh Luthfid Anando Aly Roza menjelaskan UHO Cup mulai digelar sejak tahun lalu, sehingga pihaknya melanjutkan program tersebut yakni melakukan pertandingan bola besar.

"Jadi ini itu program berkelanjutan," ucapnya.

Mahasiswa Farmasi UHO ini berharap, melalui UHO Cup, selain mempererat silaturahmi antar mahasiswa, juga bisa mencari bibit unggul dibidang olahraga yang sangat banyak digemari.

"Sehingga nanti bisa menjadi bibit-bibit, kebetulan yang lalu kan ada Porprov. Nah mungkin dari UHO Cup II ini lebih banyak lagi bibit tersebut," tutupnya.

Reporter : Is
Editor : Reyhan

 

Regional

Share Berita

Komentari Berita


BERITA LAINNYA

BACA JUGA