
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Ridwansyah Taridala mengimbau warga agar menghargai umat Kristiani dalam menjalankan ibadah Natal 2022.
DETIKANOA.COM- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Ridwansyah Taridala mengimbau warga agar menghargai umat Kristiani dalam menjalankan ibadah Natal 2022.
Dirinya mengharapkan melalui hal itu dapat menjadi wujud saling menghargai antar sesama warga Kota Kendari.
Sebagaimana dengan spirit pembangunan kota saat ini yakni Bergerak (Bersih, Gesit, Ramah, Asri dan Kondusif) dalam hal ini fokus menghadirkan Kota Kendari yang kondusif.
"Khusus untuk Natal dan Tahun Baru, saudara kita umat Kristiani sudah mulai melakukan ibadah mereka sesuai tradisi keagamaan umat Kristiani," ungkapnya Selasa (13/12/2022).
Bahkan, kita yang non Kristiani wajib memberikan dukungan, paling tidak jangan menimbulkan sesuatu yang menjadikan Kota Kendari tidak kondusif.
Selain itu, mantan Kepala Bappeda Kota Kendari ini juga mengatakan
Pemkot pun berkoordinasi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Kendari.
Dimana, hal tersebut dilakukan untuk bersama-sama memantau aktivitas masyarakat jelang perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, sesuai dengan fungsi dan tugas masing-masing.
"Kita ingin memberikan rasa nyaman kepada saudara-saudara kita umat Kristiani," bilangnya.
"Kalau daerah kita kondusif, maka mereka bisa fokus, konsentrasi, tenang menjalankan ibadahnya, tetap aman sampai perayaan malam Tahun Baru 2023, dan itu terorganisir oleh Forkopimda," pungkasnya.
Reporter : Is
Editor : Reyhan
Jurnalis DetikAnoa.com dilengkapi tanda pengenal saat meliput. Demi menjaga independensi diharapkan tidak memberikan sesuatu kepada jurnalis DetikAnoa.com saat menjalankan tugas jurnalistik. DetikAnoa.com melayani hak jawab dan hak koreksi secara proporsional.
Komentari Berita